Minggu, 25 Maret 2012

REBANA

Minggu, 18 Maret 2012

Pembentukan PAC GP Ansor Jakenan Masa Khidmah 2012-2015

Setelah sekian lama kepengurusan PAC GP Ansor Jakenan tertidur bahkan bisa dikatakan mati suri. Melihat kondisi tersebut sesuai dengan amanat Konferensi Cabang GP Ansor Pati tahun 2010, PC GP Ansor Pati melakukan pendekatan dengan tokoh-tokoh nu dan tokoh muda di wilayah Kecamatan Jakenan. Setelah melakukan komunikasi intens, akhirnya pada hari Ahad (18/03/2012) Jam : 14.00 terselenggara Konferensi Anak Cabang PAC GP Ansor Jakenan. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Mts Tarbiyatul Islamiyah desa Tambahmulyo kecamatan Jakenan.  Dalam konferensi ini dari cabang dihadiri oleh Sahabat Ahmad Sholhan, S.Sos., Suharyono, S.Pd. dan Irham Shodiq, S.Pd.I. Dalam konferensi ini terpilih sahabat Haris Rosyadi selaku ketua PAC GP Ansor Kecamatan Jakenan Masa Khidmah 2012-2015.

Sabtu, 03 Maret 2012

Festival Rebana Klasik Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Ansor Pati: Pada Pekan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1433 kali ini Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Pati akan menyelenggarakan sebuah pagelaran akbar "Festival Rebana Klasik se-Kabupaten Pati" yang mana pada pagelaran tersebut akan dilantunkan sholawat-sholawat nabi sebagai wujud kecintaan serta penghormatan kepada Nabi Agung Muhammad SAW. Kegitan tersebut juga dimaksudkan sebagai ajang pemberdayaan kreativitas seni kelompok rebana di Kota Pati, dalam pengembangan dan sekaligus menumbuh kembangkan Generasi Muda grup-grup seni rebana, dan untuk meningkatkan relejinitas bangsa dalam membangun serta menggali potensi seni rebana dalam berkreasi untuk membangun diri pribadi secara utuh. Dalam hal ini pula akan menentukan masa depan bangsa dan negara untuk menghasilkan nilai-nilai sosial sebagai akar fundamental dalam membangun dan memberdayakan seni rebana.

Atas dasar ini pun PC GP Ansor Kabupaten Pati menyelenggarakan Festival Rebana Klasik 2012 yang akan diselenggarakan pada tanggal 31 Maret 2012. Kegiatan tersebut akan diikuti oleh group rebana dari tiap-tiap Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor se-Kabupaten Pati.

Download lagu wajib Festival Rebana Klasik 2012 di sini

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Sponsered by Free Blog templates | Blog Tips by Best Blogging Tutorials